Minggu, 27 Agustus 2023

Sejarah Kefarmasian


Orang Sumeria sekitar 3000 tahun SM telah menggunakan tumbuh-tumbuhan sebagai obat. Hal ini dubuktikan dengan penemuan tablet Sumeria dari abad ke 3 SM. Tablet ini terbuat dari tanah yang dicampur dengan gum resin dari markazhi dan herba thyme yang dilarutkan dalam bir lalu dibentuk masa tablet. Kini lempengan resep tersebut tersimpan di Museum Universitas Pennsylvania, Amerika Serikat.

Sejarah farmasi dan kedokteran juga dipengaruhi tokoh tokoh seperti hippocrates (450-370 SM), Dioscorides (abad ke-1 M), dan Galen (120-130 M)

 - Hippocrates (450-370 SM) merupakan seorang dokter yunani yang dihargai karna memperkenalkan farmasi dan kedokteran secara ilmiah, ia membuat sistematika dalam pengobatan, serta menyusun uraian tentang beratus-ratus jenis obat-obatan, ia juga dinobatkan sebagai bapak dari ilmu kedokteran.

 - Dioscorides (abad ke-1 M), seorang dokter yunani yang merupakan seorang ahli botani, yang merupakan orang pertama yang menggunakan ilmu-tumbuh tumbuhan sebagai ilmu farmasi terapan, hasil karyanya berupa De Materia Medika. selanjutnya mengembangkan ilmu farmakognosi. obat obatan yang dibuat dioscoridaes antara lain napidium, opium, ergot, hyosciamus, dan cinnamon.

- Galen (120-130 M), seorang dokter dan ahli farmasi bangsa yunani berkewarganegaraan romawi, yang menciptakan suatu sistim pengobatan, fisiologi, patologi yang merumuskan kaidah yang banyak diikuti selama 1500 tahun, dia merupakan pengarang buku terbanyak dizamannya, ia telah meraih penghargaan untuk 500 bukunya tentang ilmu kedokteran-farmasi serta 250 buku lainnya tentang falsafal, hukum, maupun tata bahasa. hasil karyanya dibidang farmasi uraian mengenai banyak obat, cara pencampuran dsb, sekarang lazim disebut farmasi 'galenik'.

Pertanyaan 1 :

bagaimana bisa seorang Hippocrates membuat sistematika pengobatan dan menyusun uraian tentang beratus ratus jenis obat - obatan yang dimana pada saat itu sangat susah untuk mencari informasi informasi yang dibutuhkan untuk membantu membuat sistematika pengobatan?

Peryanyaan 2 :

Apa sampai sekarang obat - obatan yang telah di temukan oleh tokoh tokoh sepert Hippocrates,Dioscorides dan Galen masih di gunakan? Mohon dijelaskan secara rinci bagaimana dan mengapa jika obat- obatan tersebut masih di gunakan dan jika tidak di gunakan lagi mengapa?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PEMBAHASAN SOAL UTS

  soal no 1 Jelaskan  dengan memberikan sekurang-kurangnya tiga contoh perbedaan mendasar pendekatan pengobatan yang dilakukan pada zaman se...